Cara download video di instagran tanpa menggunakan aplikasi

Instagram memang menjadi salah satu media sosial yang nyaman bagi netizen. Banyak sekali aktivitas yang bisa kita lihat yang berlangsung di media sosial tersebut. baik itu untuk mendapatkan berita maupun untuk berjualan di instagram. Terkadang ketika kita melihat video-video yang unik di instagram, ada keinginan untuk menyimpan video tersebut. Namun sayangnya, aplikasi ini tidak menyiapkan tombol khusus untuk menyimpan video dari instagram. Hal ini terkadang yang membuat kita juga kurang nyaman. Tapi tenang..Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan solusi nya untuk anda bagaimana mendownload video di instagram tanpa menggunakan aplikasi dan tanpa bayar alias gratis. Simaklah langkah langkah berikut untuk memulainya.
Cara download video di instagran tanpa menggunakan aplikasi
Download video instagram

1. Siapkan terlebih dahulu handphone anda.
Pada langkah ini yang paling penting adalah anda harus mempunyai handphone terlebih dahulu. Kalau tidak mempunyai handphone yang sudah, anda tidak usah melanjutkan tutorial selanjutnya.

2. Download aplikasi instagram.
Pada langkkah ini anda diwajibkan untuk mempunyai akun instagram terlebih dahulu. Kalau belum mempunyai aplikasi instagram, silahkan download di playstroe atau di sini.

3. Play video yang ingin anda download
Setelah mempunyai akun instagram, langkah selanjutnya ialah anda harus memutar dulu video yang ingin anda simpan nantinya. Anda harus memutar video yang ingin anda download sampai habis.

4. Buka file explore ( File saya ) atau folder lainnya.
Di handphone anda pasti ada yang namanya folder saya atau file saya. File/folder tersebut merupakan bawaan dari handphone anda. Kalo gak dapat, cari sampai ketemu. Karena pasti ada.

5. Cari file/folder android
Jika anda sudah menemukan file/folder saya, maka langkah selanjutnya ialah anda buka file saya tersebut dan cari yang namanya folder android. Harus ada, karena itu merupakan bawaan dari android juga. Lalu buka folder android tersebut.

6. Temukan folder data di dalam folder android.
Langkah ini anda harus menemukan folder data di dalam folder android. lalu buka folder data tersebut.

7. Buka folder com.instagram.android di dalam folder data.
Setelah membuka folder data di dalam folder android. maka selajutnya anda harus membuka folder com.instagram.android di dalam folder data

8. Buka folder cache di dalam folder com.instagram.android
Temukan folder cache di dalam folder com.instagram.android dan kemudian membukanya.

9. Setelah itu temukan folder cache di dalam folder cache kemudian anda buka.
Setelah anda buka folder video di dalam folder cache, maka akan tanpak semua video yang pernah anda putar di instagram. Namun, sayangnya anda tidak bisa memutar video tersebut. tapi anda harus tenang terlebih dahulu, karena ada cara pada langkah selanjutnya.

10. Ubah nama file yang ada di dalam folder video menjadi format mp4.
Setelah anda temukan file-file yang gak jelas tadi, yang tidak bisa diputar. Sekarang anda ubah nama nya dengan menambah .mp4 pada akhir nama file tersebut. Contoh : wownarsis -menjadi- wownarsis.mp4

Begitulah sekiranya tutorial untuk mendownload video di instagram tanpa menggunakan aplikasi. Semoga anda bisa mencobanya dan berhasil. Selamat mencoba.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel