Cara Mengatasi Nasi Cepat Basi Di Magic Com Rice Cooker
Cara mengatasi nasi cepat basi di magic com rice cooker banyak di cari orang di google. Ketika anda memasak nasi di siang hari namun ketika hendak makan malam nasi di dalam magic com sudah basi dan sudah tak layak untuk dikonsumsi.Kejadian ini pernah dialami oleh segelintir orang, nasi yang putih cepat sekali berubah warna menjadi kuning. Nasi yang sudah basi di dalam rice cooker biasanya dibuang dan dimasak nasi yang lain. Hal ini tidak akan terasa namun seiring berjalannya hari pastinya akan terasa dengan pengeluaran yang semakin boros. ini merupakan permasalahan bagi kaum ibu ibu yang memasak nasi, pengeluaran uang dapur untuk membeli beras pasti akan semakin banyak. banyak ibu ibu yang mencari tau bagaimana cara nasi cepat basi di magic com.
Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai cara mengatasi nasi cepat basi di dalam rice cooker, kita harus mengetahui terlebih dahulu apa yang menjadi penyebab nasi cepat basi di dalam rice cooker. Berikut ini akan di bahas mengenai penyebab nasi cepat basi di dalam magic com. simaklah dengan baik mungkin salah satu hal berikut yang mengakibatkan masalah pada magic com anda.
Penyebab & Cara Mengatasi Nasi Cepat Basi di Magic Com Rice cooker
Pengeluaran uap kurang baik. Ketika hendak melakukan proses memasak nasi di rice Cooker tentunya kita memasukkan air bersamaan dengan beras. Saat dipanaskan uap air akan keluar melalui saluran pembuangan uap magic com. jika saluran pembuangan uap tersumbat maka nasi akan kelebihan air dan tentunya nasi pasti akan cepat membusuk. Cara mengatasinya adalah copotlah bagian uap air dan bersihkanlah dan bisa dihindari dengan saat ingin menanak nasi seduhkan air secukupnya.
Heater Rusak. Heater atau elemen merupakan bagian penghasil panas pada magic com / rice cooker. jika bagian ini ikut rusak maka panas yang dihasilkan akan kurang maksimal. Solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan cara mengganti heater rice Cooker lama dengan yang baru. Panggil tukang service elektronik untuk memperbaiki Heater magic com yang rusak.
Tutup Bagian Kurang Rapat. Kehangatan nasi dapat mengatasi pembasian pada nasi. Udara yang ada dalam magic com membantu menjaga mengahangatkan nasi. Jika tutup rice coker rusak atau anda lupa untuk menutup dengan rapat maka rice cooker akan kesulitan mempertahankan suhu untuk menghangatkan nasi di dalam magic com maka pembusukan akan mudah terjadi. Biasanya ada butiran nasi yang mengganjal dan membuka ruang sehingga masuknya angin ke dalam magic com. Jika tidak ada maka langkah selanjutnya langsung bawakan saja magic com ke tukang service untuk di perbaiki.
Tegangan listrik Menurun. Tegangan listrik yang dibutuhkan oleh rice cooker ialah 220 volt. tegangan ini nantinya akan terus menjaga kestabilan suhu nasi antara 70-80 derajat. Jika tegangan listrik tidak stabil maka kemampuan rice Cooker untuk menjaga suhu akan berkurang. Hal ini yang menyebabkan nasi cepat membusuk di dalam ricecooker. masalah ini dapat anda atasi dengan bantuan pegawai PLN karena mereka mengetahui ilmu kelistrikan.
Kualitas beras. Beras yang berkualitas atau tidak akan menentukan lamanya bertahan nasi sampai basi. Jika beras tersebut berkualitas maka nasi akan bertahan lebih lama. namun jika nasi yang dimasak tidak berkualitas maka tentunya akan cepat basi.
Cuaca. Cuaca biasanya juga akan mempengaruhi kualitas beras di dalam magic com. di musim kemarau nasi akan lebih cepat basi dibandingkan pada musim hujan.
Kepercayaan mistis. Nasi yang cepat basi biasanya dikaitkan dengan hal hal yang berbau dengan mistis. sehingga banyak yang menanyakan nasi cepat basi pertanda apa? seperti yang kita ketahui di indonesia sangat kental akan adanya budaya mistis. ada orang yang mengaitkan bahwa nasi yang cepat basi merupakan adanya gangguan dari jin. Mitos nasi cepat basi karena gangguan jin biasanya disebarkan oleh penjual makanan yang melakukan perdagangan yang kurang sehat.
Pengalaman Mengatasi Nasi Cepat Basi
Beberapa bulan yang lalu saya baru saja membeli magic com rice cooker yang baru. Pagi itu saya memask nasi untuk sarapan pagi namun ketika siang tiba dan hendak makan siang nasi di dalam magic com saya sudah menguning dan basi. Saya berfikir bahwa magic com saya sudah rusak. Kejadian ini terjadi pada musim kemarau lalu. Untuk mengatasi nya saja mengambil magic com bekas yang tersimpan di dalam gudang untuk memasak nasi, namun sama persoalannya, nasi juga cepat membusuk. Sontak saya berfikir bahwa ini bukan kesalahan dari magic com, namun ada faktor lain yang menjadi penyebab pembusukan nasi di dalam magic com. Saya sempat menelpon kerabat menanyakan permasalahan ini, dia menduga permasalahan ini terjadi karena tegangan listrik yang kurang stabil. Setelah saya cek ternyata benar, hal yang sama terjadi pada kulkas saya dimana es batu di dalam kulkas yang tidak padat sempurna. Setelah saya mengetahui penyebab permasalahan ini saya langsung menghubungi kenalan saya di PLN untuk memperbaikinya. setelah beberapa saat diperbaiki alhamdulillah magic com dan kulkas saya kembali berfungsi secara normal.
Tips Agar Nasi Tidak Cepat Basi
Lebih baik mencegah daripada mengobati, itulah kata pepatah di zaman dahulu. Selain memperbaiki rice cooker yang rusak dan memperbaiki tegangan listrik, kita juga bisa melakukan beberapa langkah supaya nasi tidak cepat basi. beberapa orang sudah membuktikan cara ini yang membuat nasi awet sampai malam. Berikut tips nya.
- Belilah beras yang berkualitas
- Cuci beras sampai bersih, beras yang masih kotor dapat menyebabkan nasi cepat bau dan basi
- Tambahkan air secukupnya, jangan terlalu banyak dan terlalu sedikit untuk menambahkan air ke dalam magic com. Sesuaikan saja
- Tambahkan daun pandan atau daun salam untuk menjaga aroma nasi
- Tambahkan perasan jeruk nipis supaya menjaga kestabilan suhu nasi. cara ini tidak akan merubah rasa nasi menjadi asam
- Jangan terlalu lama memanaskan nasi di dalam magic com. jika anda seorang pegawai yang makan di setiap pagi dan malam saja. Jika jarak makan nasi sebelumnya sampai malam sekitar 10 jam maka lebih baik untuk memasukkan nasi ke dalam kulkas. dan ketika hendak makan malam lagi panaskan saja nasi tadi selain menjaga nasi, juga menghemat listrik
Demikian penjelasan mengenai cara mengatasi nasi cepat basi di magic com rice cooker. Solusi yang termudah adalah langsung menghubungi tukang service biasanya mereka juga bisa untuk mengatasi permasalahan tegangan listrik. Jika magic com rusak parah maka alangkah baiknya untuk membeli rice cooker yang baru saja.